Thursday, August 5, 2021

100+ Soal Tes Calon PNS 2021 dan Pembahasan - Bagian 2

 Ada baiknya kita semua mulai berlatih dari sekarang dengan latihan soal tes Calon PNS 2021 di ini, Demi mempersiapkan diri dan mendapatkan tempat sebagai ASN (Aparatur Sipil Negara) atau PNS (Pegawai Negri Sipil), a. Mengingat tahun lalu, tes Calon PNS ditiadakan karena faktor kondisi lingkungan yang memang sedang tidak memungkinkan. 


300+ Latihan Soal Tes CPNS SKD (TWK TIU TKP) 2021 + Kunci Jawaban (Bagian 2)


Jadi pastinya, tes ASN 2021 akan jauh lebih ketat dari tahun-tahun sebelumnya dengan paserta yang 2x lipat lebih banyak.

Mulai tanggal 30 Desember 2020, lowongan PNS sudah dibuka secara resmi. Tercatat ada sekitar 1 juta lowongan Calon PNS 2021 yang akan diperebutkan oleh belasan juta masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, pastikan Anda semua sudah siap bersaing.

Jadwal Tes Calon PNS 2020 & 2021

Untuk saat ini, belum ada jadwal tes Calon PNS 2021 secara resmi. Tetapi proses pendaftaran dan verifikasi data untuk peserta Calon PNS sudah dibuka sejak 30 Juli 2020 lalu. 

Beberapa dari Anda pastinya juga sudah mengikuti tahap verifikasi data, melakukan pendaftaran ulang, dan mengurus segala bentuk administrasi dan pendaftaran lainnya.

Passing Grade Calon PNS 2021

Mengingat tahun lalu tidak ada tes Calon PNS di Indonesia, pastinya tahun ini passing grade Calon PNS 2021 akan semakin tinggi dan sulit. Tentunya tiap institusi negara ingin memiliki SDM terbaik yang bisa bersaing dengan negara lain baik secara IQ maupun EQ.

Untuk passing grade Calon PNS 2018 sendiri, bobot Seleksi Kompentensi Bidang (SKB) adalah 60 persen, sedangkan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) adalah 40 persen. 

Namun keduanya sangat berpengaruh kepada nilai akhir yang Anda dapatkan dalam tes. Jadi pastikan Anda siap dalam kedua tes baik SKD maupun SKB.

Soal  Tes Calon PNS 2021

Tes Calon PNS tahun ini akan dilakukan dalam bentuk CAT alias Computer Assisted Test. Artinya seluruh proses tes akan dilakukan dengan komputer atau PC yang sudah disediakan oleh pengelola dan penyelenggara. 

Kami sangat menyarankan Anda membiasan mengoperasikan komputer atau laptop mulai dari sekarang. Hal ini akan sangat membantu proses berjalannya tes ketika sudah sampai hari H.

Tes Calon PNS  SKD 2021 (Seleksi Kemampuan Dasar) sendiri akan terdiri dari 3 macam soal. Yaitu:
  • 35 soal TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)
  • 30 soal TIU (Tes Intelegensia Umum)
  • 35 Soal TKP (Tes Karakteristik Pribadi)

Dalam artikel kali ini pun, kami akan mempersiapkan 300 latihan soal tes Calon PNS 2021 khusus untuk Anda berlatih.

Tempat Simulasi Tes Calon PNS 

Jika Anda bingung dimana tempat mencari latihan soal tes Calon PNS 2021, sebenarnya ada banyak situs yang menyediakan di internet. Namun rata-rata situs tersebut berbayar dan sulit untuk dioperasikan.

Oleh karena itu dalam artikel kali ini kami akan membagikan 300 soal latihan tes Calon PNS 2021 gratis agar Anda semua bisa mengetahui apa saja kira-kira soal yang akan keluar di tes Calon PNS yang asli nantinya.

Latihan Soal Tes Calon PNS 2021 (TWK, TIU, TKP) + Pembahasan

Silahkan pelajari latihan soal tes Calon PNS 2021 di bawah ini dari HP, laptop, PC, atau komputer masing-masing. Kami juga sudah mempersiapkan kunci jawabannya untuk seluruh soal di bagian akhir artikel. Jadi jika semua soal sudah diisi, silahkan evaluasi pertanyaan mana yang jawabannya salah dan mana yang benar.

26. Salah satu indikator kuatnya sebuah sistem politik demokrasi adalah ...

A. Peran sipil lebih dominan

B. Adanya komunikasi politik yang baik

C. Mempunyai tujuan yang jelas

D. Bersumber kepada kehendak penguasa

E. Pemimpinnya bukan dari militer

27. Agama dan kebudayaan Islam masuk ke Indonesia melalui para pedagang yang berasal dari ...

A. Arab, Cina, Gujarat (India), dan Eropa

B. Arab, Persia, Gujarat (India), dan Cina

C. Persia, Arab, Eropa, dan Jepang

D. Arab, Persia, Gujarat (India), dan Eropa

E. Arab, Persia, Cina, dan Eropa

28. Berikut yang merupakan prasasti peninggalan kerajaan Mataram Lama adalah ...

A. Prasasti Kebun Kopi

B. Prasasti Kalasan

C. Prasasti Tugu

D. Prasasti Jambu

E. Prasasti Pasir Awi

29. Meletusnya perang dunia II, diawali dengan serangan Jerman terhadap Danzig (Polandia) pada ...

A. 1 September 1939

B. 1 September 1942

C. 1 November 1939

D. 10 September 1939

E. 1 Agustus 1939

30. Negara yang temasuk dalam blok sekutu dalam Perang Dunia II adalah...

A. Jepang

B. Italia

C. Polandia

D. Austria

E. Finlandia

31. ASEAN diawali dengan Deklarasi Bangkok ditandatangani oleh lima menteri luar negeri negara peserta konferensi, adapun delegasi dari Singapura adalah....
 
A. H. Adam Malik

B. Tun Abdul Razak

C. S. Rajaratman

D. Narsisco Ramos

E. Thanat Khoman

32. Silang pendapat yang terjadi antara departemen kesehatan dan Badan pengawasan Obat dan Makanan (POM) dalam pananganan kasus formalin, secara tidak langsung menggeser isu pokok yang berpihak pada kepentingan konsumen, yaitu mendapatkan produk makanan yang aman bagi kesehatan.

Kalimat inti dari kalimat luas di atas adalah ...

A. Silang pendapat terjadi.

B. Silang pendapat menggeser isu pokok.

C. Kasus formalin berpihak pada kepentingan konsumen.

D. Silang pendapat berpihak pada kepentingan konsumen.

E. Kepentingan konsumen, yaitu mendapatkan produk makanan.

33. Kalimat di bawah ini yang merupakan kalimat mejemuk campuran adalah ...

A. Dia sudah melamar pekerjaan ke mana-mana, tetapi belum juga berhasil mendapatkan pekerjaan.

B. Selang beberapa waktu masuklah mereka.

C. Saya menjaga rumah, sedangkan ibu pergi ke pasar.

D. Adik mendapat nilai buruk, padahal dia sudah belajar giat.

E. Ketika ayah datang, adik bermain bola dan kakak membeca buku.

34. Karena pengaruh globalisasi dan tuntutan kehidupan, masyarakat akan mengalami pergeseran apresiasi dan cara pandang terhadap berbagai aspek kehidupan.

Frase verba dalam pernyataan di atas adalah ...

A. Pengaruh globalisasi

B. Akan mengalami

C. Tuntutan kehidupan

D. Pergeseran apresiasi

E. Aspek kehidupan

35. Kesinambungan pembangunan hanya mungkin dilaksanakan jika ketahanan nasional dan kualitas trilogi pembangunan meningkat.

Kalimat di atas menggunakan frase nomina berikut, KECUALI ...

A. Kesinambungan pembangunan

B. Mungkin dilaksanakan

C. Ketahanan nasional

D. Kualitas trilogi pembangunan

E. Trilogi pembangunan

36. ELITIS =

A. Terpandang

B. Terbatas

C. Terpercaya

D. Terbalik

E. Terpadu

 

37. AMBIGUITAS = ______

A. Pengartian

B. Penyimpangan

C. Ketidakpastian

D. Kebingungan

E. Penyelewengan

38. RELUNG =  ______

A. Ruang

B. Labirin

C. Dalam

D. Panjang

E. Lebar

39. RAPUH ><  ______

A. Tegang

B. Teguh

C. Lurus

D. Sehat

E. Remuk

40. TENTATIF  >< ______

A. Tepat

B. Jelas

C. Pasti

D. Langsung

E. Cepat

41. QUASI ><

A. Nyata

B. Langsung

C. Lemah

D. Turun

E. Cepat

42. MAKAN : LAPAR = LAMPU : _____

A. Padang

B. Pijar

C. Terang

D. Gelap

E. Sinar

43. DERAJAT : TEMPERATUR = _____ : ______

A. Ons : Bobot

B. Servis : Tenis

C. Massa : Energi

D. Cahaya : Terang

E. Air : Dingin

 

44. KOMPONIS : SIMPONI =  ______ : _______

A. Aktor : Komedi

B. Konduktor : Orkestra

C. Sutradara : Film

D. Penyair : Soneta

E. Penyanyi : Lagu

45. BALADA : LAGU =  _____ : ______

A. Novel : Bab

B. Melodi : Ritme

C. Teh : Minuman

D. Siang : Hari

E. Kosong : Sepi

46. Pak Aditya membeli tiga jerigen minyak goreng yang masing-masing berisi 25 liter dengan harga Rp 600.000,00 dan menjualnya dengan mengharap laba 5% dari harga beli. Berapa hari kemudian, harga minyak goreng turun dan Pak Aditya terpaksa menjual sisa persediaan

minyak goreng sebanyak 21 liter dengan harga Rp 7.400,00/liter. Berapa % laba/rugi Pak aditya setelah semua minyak goreng itu terjual habis?

A. Laba 1,5% D. Rugi 2,2%

B. Rugi 1,5% E. Laba 2%

C. Laba 2,2%

47. Pada saat ini, harga satu lusin kelereng dan sepuluh kilogram salak adalah sama. Jika harga satu lusin kelereng telah naik sebesar 10% dan harga salak naik sebesar 2%, maka untuk membeli satu lusin kelereng dan sepuluh koligram salak diperlukan tambahan uang sebesar ...

A. 10% D. 6%
B. 12% E. 7%

C. 2%

48. Seorang pekerja dibayar Rp 800 per jam. Ia bekerja dari pukul 08.00 – 16.00. ia akan mendapat tambahan sebesar 50% per jam jika bekerja melampaui pukul 16.00. Jika ia memperoleh Rp. 8.000 pada hari itu, pukul berapa ia pulang?

A. 16.20 D. 17.20
B. 16.40 E. 17.40

C. 17.00

49. Jika tabung P tingginya dua kali tinggi tabung S dan jari-jarinya setengah tabung S, perbandingan isi tabung P terhadap isi tabung S adalah ...

A. 1 berbanding 4

B. 1 berbanding 2

C. 1 berbanding 1

D. 4 berbanding 1

E. 2 berbanding 1

50. Jika {x = 0,178 + 6,017 + 5,278925} dan {y = 12}, manakah pernyataan yang benar?

A. x > y
 
B. x < y

C. x = y

D. hubungan x dan y tak dapat ditentukan

E. x ≠ y

Pembahasan

25. Etatisme adalah suatu paham dalam pemikiran politik yang menjadikan negara sebagai pusat segala kekuasaan. Negara adalah sumbu yang menggerakkan seluruh elemen politik dalam suatu jalinan rasional, yang dikontrol secara ketat dengan menggunakan instrumen kekuasaan. Hal tersebut akan menghambat tercapainya keadilan sosial. (B)

26. Salah satu indikator kuatnya sebuah sistem politik demokrasi adalah Adanya komunikasi politik yang baik. (B)

27. Agama dan kebudayaan Islam masuk ke Indonesia melalui para pedagang yang berasal dari Arab, Persia, Gujarat (India), dan Cina. (B)

28. Prasasti peninggalan kerajaan Mataram Lama yaitu Prasasti Kalasan. (B)

29. Meletusnya perang dunia II, diawali dengan serangan Jerman terhadap Danzig (Polandia) pada 1 September 1939. (A)

30. Negara yang temasuk dalam blok sekutu dalam Perang Dunia II adalah Polandia (C)

31. ASEAN diawali dengan Deklarasi Bangkok ditandatangani oleh lima menteri luar negeri negara peserta konferensi, adapun delegasi dari Singapura adalah S. Rajaratman. (C)

32. Silang pendapat ... / secara tidak


/ O

Kalimat inti harus positif, maka kalimat intinya adalah:

Silang pendapat menggeser isu pokok

S P O

(B)

33. Kalimat majemuk campuran adalah gabungan kalimat majemuk setara dan kalimat mejemuk bertingkat. Biasanya ditandai adanya konjungsi yang dipakai dalam kalimat majemuk bertingkat dan konjungsi yang dipakai dalam kalimat majemuk setara.

Kalimat “Ketika ayah datang, adik bermain bola dan kakak membaca buku” merupakan kalimat majemuk campuran karena adanya penggunaan konjungsi ketika yang menunjukkan kalimat majemuk bertingkat dan yang menunjukkan kalimat majemuk setara.

(E)

34. Frase “akan mengalami” mempunyai inti mengalami (berjenis kata kerja).    (B)

35. Frase “mungkin dilaksanakan” mempunyai inti dilaksanakan (berjenis kata kerja).

(B)


Tes Intelegensi Umum
 

36. Elitis = (1) terpilih, terpandang (tentang kelompok dari masyarakat); (2) berhubungan dengan kelompok elite dari masyarakat: komunikasi merupakan syarat esensial bagi terciptanya prasyarat tumbuhnya kegiatan bersama yang terbuka, yang tidak bersifat elitis. (A)

37. Ambiguitas = (1) sifat atau hal yang bermakna dua; kemungkinan yang mempunyai dua pengertian; (2) ketidaktentuan, ketidakjelasan; (3) kemungkinan adanya makna atau penafsiran yang lebih dari satu atas suatu karya sastra; (4) Ling. Kemungkinan adanya makna lebih dari satu pada sebuah kata, gabungan kata, atau kalimat; ketaksaan. (D)

38. Relung = lekuk atau jeluk (di tanah, di lereng gunung), ukuran luas tanah (ada yang kira-kira 5.300 m3 dan ada yang kira-kira 2.800 m3). (A)

39. Rapuh = (1) sudah rusak (patah, pecah sobek, putus); (2) lemah, sakit-sakitan (tentang tubuh); (3) tidak teguh(tidak tetap pendirian dsb.) → jadi, lawan dari rapuh adalah teguh.

(B)

40. Tentatif = (1) belum pasti; masih dapat berubah; (2) sementara waktu. → jadi, lawan dari

TENTATIF adalah pasti. (C)

41. Quasi = hampir seperti; seolah-olah. → jadi, lawannya QUASI adalah nyata. (A)

42. Butuh makan karena lapar, butuh lampu karena gelap. ( D )

43. Derajat satuan ukur temperatur, ons satuan ukur bobot. ( A)

44. Komponis membuat simponi, sutradara membuat film. (C )

45. Balada merupakan jenis lagu. Teh merupakan jenis minuman. (C)

46. Minyak yang dijual sebelum harga turun

= 8.000

Minyak yang terjual sebelum turun

= (75 - 21) × 8.000 = 432.000 Laba 5% = 432.000 × 5%
= 21.600

= 453.000

- Minyak yang dijual setelah harga turun = 21 × 7.400 = 155.400

- Laba = Uang yang diperoleh – harga beli

= (453.000 + 155.400) – 600.000

= 9.000
Laba % = 6009000.000 × 100%

= 1,5%(C)

47. Misalkan:

Harga 1 lusin kelereng = harga 10 kg salak = 100%

Jadi, harga campuran antara kelereng dan salak = 100% + 100% = 200%

Setelah dinaikkan, harga campurannya menjadi:

= (100% + 10%) + (100% + 2%)

= 110% + 102%

= 212%

Jadi, untuk membeli 1 lusin kelereng dan 10 kg salak setelah dinaikkan, diperlukan uang tambahan sebesar:

= harga campuran  setelah dinaikkan −harga campuran

2

= (212% - 200%) : 2
 
= 6% (D)

48. Dari pukul 8.00 – pukul 16.00, pekerja ini bekerja selama 8 jam. Upah 1 hari = 8 jam × Rp 800 = Rp 6.400

Upah tambahan lembur adalah 50 % Upah 1 jam = 50% × Rp 800 = Rp 400.

Jadi, upah lemburnya = Rp 800 + Rp 400 = Rp 1.200

Upah lembur yang didapt hari itu = Rp 8.000 – Rp 6.400 = Rp 1.600

Jadi, hari itu ia bekerja lembur selama = Rp 1.600 : Rp 1.200 = 1 jam 20 menit.

Dia akan pulang pada pukul 16.00 + 1 jam 20 menit = 17.20. (D)

49. tP = 2tS

rP = ½  rS
VP = πP2tP
VS = πS2tS
VP = πr2tP = πx 14 rS2tSx2 = 1

VS πrS2 πrS2 2
(B)

50. x = 0,178 + 6,017 + 5,278925 ║y = 12

= 11,473925
Jadi, x < y (B)


Penutup

Demikianlah kumpulan lathian soal tes Calon PNS 2021 + Pembahasan yang sudah kami siapkan untuk bagian pertama. Jangan lupa cek juga soal latihan tes Calon PNS 2021 bagian kedua dan bagian ketiga.


Pelajari Juga

  • soal cpns 2021 dan kunci jawaban pdf
  • contoh soal tiu cpns 2021
  • contoh soal cpns 2021 dan pembahasan
  • soal cpns dan pembahasan
  • latihan soal cpns 2021 dan pembahasannya
  • soal skd cpns 2021
  • latihan soal cpns 2021 online
  • latihan soal cpns 2021 dan pembahasannya pdf